Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Airsoft Gun Semi Otomatis Dengan Paralon

Pada kesempatan ini saya akan mencoba menjelaskan bagaimana caranya membuat airsoft gun tipe semi otomatis dari pipa paralon, sama hal nya dengan senjata yang sesungguhnya ada dua tipe yaitu manual, semi otomatis dan full otomatis, jika yang manual sekali tembak harus di kokang untuk menembak lagi, contohnya senapan angin, jika yang semi otomatis menembak sekali-sekali tapi tidak perlu di kokang contohnya senapan penembak runduk atau sniper, nah untuk yang full otomatis mungkin anda sudah tahu tipe nya seperti apa.

Oke dari penjelasan diatas anda sudah bisa membedakan perbedaan senjata tipe manual semi otomatis dan full otomatis, oke balik lagi ke tujuan saya diawal saya akan menjelaskan bagaimana caranya membuat airsoft gun tipe semi otomatis dari pipa paralon, pada dasarnya sama hal nya dengan yang bertipe manual ada laras, ruang udara, dan pelatuk, tapi ada satu tambahan pada tipe semi otomatis yaitu QEV, apa itu QEV ? QEV adalah singkatan dari Quick Exhaust Valve jika diartikan dengan Katup Knalpot Cepat, QEV ini cara kerjanya meniru sistem kerja Selenoid Valve atau Sprinkler Valve, sebenarnya jika anda bisa membeli katup selenoid ini maka masalah terpecahkan, anda tidak perlu susah-susah membuat QEV ini, hanya saja katup jenis ini cukup mahal harganya dan agak susah didapat.

Dibawah ini adalah gambar Sprinkler Valve dan dibawah nya lagi adalah contoh senjata paralon semi otomatis dengan menggunakan katup selenoid.

katup selenoid untuk membuat senjata paralon


airsoftgun dari pipa paralon

Skema QEV adalah tampak seperti pada gambar dibawah ini, ada panah merah adalah arah aliran udara, ditengah bagian atas adalah klep menjadi pintu atau klep yang akan membuka dan menutup udara.

sprinkler valve


Untuk lebih mudahnya bisa dilihat pada GIF animasi dibawah ini, sistem kerja QEV ini adalah sebagai berikut bisa dilihat pada gambar dibawah ini, udara dari penampungan yang hendak keluar tertahan oleh klep kemudian ketika udara dibagian klep dilepas makan klep akan terbuka yang kemudian udara yang terperangkap akan keluar yang nantinya akan mendorong peluru.


Mungkin anda bertanya, jadi gimana donk kita membuat PVC airsoft gun semi otomatis jika mendapatkan sprinkler valve lumayan susah ? jawaban nya ya buat sendiri, bisa emang ? orang kreatif harus pintar cari jalan keluar, memang tidak gampang membuat klep ini, saya sudah mencoba nya dan gagal hehehehe.

Saya wara-wiri browsing, nyari tutorial di youtube dan dari kesemua tutorial yang ada skema QEV valve home made rata-rata skema nya seperti ini.


Ketika posisi off kelp tertutup dikarenakan adanya tekanan udara